Thursday, March 8, 2012

Google dan Amazon Perang Harga eBook


Bagi Anda pengguna Mac, iPhone, iPad, dan iPod pasti sangat akrab dengan iTunes. Sebuah ‘pasar daring’ dari Apple yang menyediakan pelbagai konten multimedia, aplikasi, serta game.

Sepertinya Google kesemsem dengan geliat iTunes. Pada Selasa (06/03/12) waktu setempat, taipan internet ini meluncurkan Google Play sebuah sentral konten multimedia dan aplikasi serta game.

Sekilas Google Play sangat serupa dengan iTunes. Konsepnya meyerupai dengan pasar online Apple tersebut. Namun dengan sentuhan Google.

Nah, layanan Google Play selain game dan aplikasi adalah musik, film, dan buku. Dan Google Play memberikan deal spesial (25 cent per minggu) untuk ebook edisi khusus.

Extremely Loud and Incredibly Close dan Fight Club ternyata juga tersedia di toko daring Amazon. Dan ekspansi Google ini sepertinya membuat Amazon mengambil strategi lain.

Amazon sendiri belum menentukan harga resmi terkait dengan produk mereka yang ternyata tersedia pula di Google Play.

Mereka belum mengeluarkan pernyataan resmi di blog Kindle atau di Kindle eBooks homepage atau menyebutnya di sesi Amazon Kindle Daily Deal.

Mike Shatzkin, pendiri dan CEO perusahaan konsultan penerbitan, The Idea Logical mengatakan jika persaingan layanan di antara keduanya adalah sesuatu yang masuk akal.

“Amazon telah berinvestasi besar dalam penyedia harga rendah kepada pelanggan mereka,” ujar Mike Shatzkin.

Baik Google maupun Amazon adalah produsen utama pengguna platform ebook di pelbagai perangkat.

Amazon sepertinya harus memiliki strategi jitu agar posisinya sebagai pemain utama di pasar ini tidak terjungkal.


No comments:

Post a Comment