Sunday, March 11, 2012

Wah, Fans Apple Antre Seminggu Demi iPad Terbaru Lho



Wah, Fans Apple Antre Seminggu Demi iPad Terbaru Lho - Selamat siang semuanya, senang sekali bisa mengupdate blog sederhana kami ini. Udah pada tau iPad belum nih ? Pastinya udah dong, nah kali ini Apple bakal mengeluarkan versi terbarunya 16 April. Hmm namun disini ekstrimnya udah ada fans apple yang rela menunggu demi iPad terbaru wew, selengkapnya baca berita berikut.

Komputer tablet terbaru dari Apple yang disebut new iPad baru akan dipasarkan tanggal 16 April mendatang. Gilanya, sudah ada fans fanatik Apple yang mengantre di depan Apple Store demi jadi orang pertama yang dapat memegang iPad generasi terbaru.

Ya, dua orang penggemar Apple sudah nongkrong di Apple Store yang berlokasi di Regent Street, London sejak 10 Maret. Mereka mengaku bernama Ali dan Zohaib. Mereka memastikan diri akan tinggal di dekat Apple Store selama hampir seminggu agar dapat segera memakai Apple iPad terbaru.


Ali dan Zohaib pun membekali diri dengan berbagai macam logistik. Seperti pakaian hangat dalam jumlah cukup, kursi lipat dan selimut. Benda-benda itu bakal diperlukan agar mereka tetap dapat bertahan mengantre selama sepekan di dinginnya kota London.

iPad terbaru memang terindikasi laris manis seperti di generasi iPad sebelumnya. Pre-order tahap pertama adalah untuk pasar Amerika Serikat, Kanada, Inggris, Prancis, Jerman, Swiss, Jepang, Hong Kong, Singapura dan Australia.

Apple membuka pre-order piranti iPad anyar ini Rabu lalu, beberapa jam setelah diperkenalkan pada publik. Khayalak pun menyambutnya dengan antusias sehingga tak butuh waktu lama untuk menghabiskan tahapan pertama pemesanan tersebut.

New iPad hadir dengan mengunggulkan layar berteknologi Retina Display, prosesor Apple A5X dan kamera beresolusi 5 MP. Sedangkan harganya mulai USD 499.

Nah, demikianlah berita kami hari ini mengenai Wah, Fans Apple Antre Seminggu Demi iPad Terbaru Lho, siapa tau ada yang berminat juga mengantri seperti mereka berdua hehe silahkan menyusul ke London yah.

Sumber

No comments:

Post a Comment