Sunday, March 4, 2012

Cara Singkirkan Sakit Kepala Ringan

 

Setiap orang pasti pernah merasakan sakit kepala mulai dari yang ringan sampai berat. Kepala pusing bisa muncul dengan banyak alasan. Mungkin pasokan oksigen ke otak kurang. Atau, bisa juga, sakit kepala hanya sebagai pertanda dari munculnya sakit yang lain. Jika sakit ini jika tidak kunjung sembuh dalam beberapa hari, mesti dicari penyebabnya.
Bagi Anda yang mendapatkan sakit kepala ringan, ada beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan untuk mengurangi rasa itu. Dikutip dari Times of India, Anda praktikkan saja beberapa tips ini yang cocok.
  • Mengompres dengan es. Taruh beberapa bongkah kesil es ke dalam kain tebal atau  kantong es. Kompreskan di kepala, tenggorokan, bahu, dan belakang leher. Cara ini tepat digunakan untuk sakit kepala akibat stres dan terjadi ketegangan otot. Dinginnya es akan membuat rileks otot Anda yang tegang.
  • Minum yang cukup. Bisa jadi pusing disebabkan berkurangnya cairan. Dengan minum pelan-pelan dan beristirahat sejenak, dapat meringankan sakit di kepala Anda. Jangan lupa, selalu cukupi kebutuhan cairan di tubuh Anda meski dalam kondisi tidak haus.
  • Oleskan minyak pepermint. Minyak ini dapat menenangkan saraf dan mengembalikan sedikit energi. Setelah dioles, pijat kepala sekitar 15 menit.
  • Jauhkan mata dari monitor. Sebagian orang mengalami sakit kepala karena kebanyakan duduk di depan komputer. Penyebabnya, radiasi dan cahaya layer monitor yang terlalu lama mengenai Anda. Jika pusing timbul saat menggunakan komputer, istirahatlah dahulu. Ada baiknya, gunakan kacamata anti-silau saat di depan komputer.
  • Hindari kelebihan gula darah. Sakit kepala dapat muncul karena kelebihan gula darah atau makanan yang mengandung pengawet, pemanis buatan, dan pewarna buatan. Semuanya berpengaruh pada naiknya gula darah. Lebih baik konsumsi makanan buatan sendiri atau buah-buahan segar yang Anda ketahui sendiri kualitasnya.
  • Cukup tidur. Kurang tidur menyebabkan sakit kepala. Menjaga pola tidur dengan baik akan mencegah hadirnya sakit kepala secara berulang.

No comments:

Post a Comment